Persiapan Menyambut Ramadhan

Bismillahirrahmaanirrahiim
Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh “Bulan Ramadhan adalah bulan bulan diturunkannya Al Qur’an. Al Quran adalah petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil)” (QS. Al Baqarah: 185)

Bulan Ramadhan adalah bulan Al Qur’an. Semestinya di bulan Al Qur’an ini umat Islam mengencangkan ikat pinggang dan menancap gas untuk lebih bersemangat membaca serta merenungkan isi Al Qur’an Al Karim. Ya, perenungan isi Al Qur’an hendaknya mendapat porsi yang besar dari aktifitas umat muslim di bulan suci ini. Mengingat hanya dengan inilah umat Islam dapat mengembalikan peran Al Qur’an sebagai pedoman hidup dan panduan menuju jalan yang benar.

Sudah mendekati bulan Ramadhan niihhhh.... 😃😃
Semoga kita dapat dipertemukan dengan bulan yang Mulia ini yaa.
Amiiinnn.

Fashtabiqul Khairat
Wassalamualaikum Warahmatuallahi Wabarakatuh